X Banner Makanan – Ini adalah cara cara pasang X banner makanan terlengkap yang bisa kamu jadikan panduan. Untuk merangkai x banner yang sudah kamu pesan dari percetakan online.
Sering kali, penjual tidak menyediakan tata cara pemasangan dalam dus pesanan. Bukan karena tak ingin menyediakan, namun proses tersebut sangat tidak efektif. Sehingga konsumen perlu melakukan usaha lagi agar cara pasang x bannernya sesuai.
X banner makanan biasanya digunakan sebagai media promosi untuk toko atau usaha yang berada di pinggiran jalan. Kenapa begitu? Karena tinggi stand jenis x banner lebih kurang daripada jenis standing banner yang lain.
Sehingga x banner makanan ini tak dapat menjangkau konsumen yang jaraknya agak jauh. Jadi sering diletakkan di depan toko atau tempat yang dapat dilihat orang dengan jelas.
Apa X Banner bagus?
Sebagai media promosi atau jualan, x banner memiliki karakteristik yang cocok untuk pedagang kaki 5 maupun yang memiliki kios-kios. Rangkanya yang ringan, standing banner ini mudah dipindahkan dan dibawa ke mana-mana.
Bahannya juga terbuat dari fiber yang dikenal anti korosi, x banner akan tahan meski terkena hujan atau perubahan cuaca.
Kekurangan dari x banner makanan terletak pada “berat yang ringan.” Karena bahan fiber yang digunakan tidak terlalu tebal, menyebabkan stand ini rentan terbawa angin. Terutama saat cuaca hujan disertai angin kencang.
Jika kebetulan kamu mengalami hari berangin, sebaiknya gunakan bantalan tambahan agar x banner makanan tidak terbang.
Harga x banner berbahan fiber ini juga lebih murah loh. Biasanya semakin tebal fiber, volumenya akan makin berat dan harganya makin mahal. Namun biasanya di percetakan online, jenis x banner yang dijual adalah yang tidak terlalu tebal. Sehingga menjadikannya standing banner yang paling murah.
Cara Pasang X Banner Makanan
Berikut ini tata cara pasang x banner makanan yang bisa kamu tiru. Bentuk tulisan bisa mempermudah pemahaman, karena mudah dibaca kembali. Kalau kamu butuh cara pasang x banner berbentuk video, klik di sini.
Mau buat banner baru untuk x banner? di Lautan Display aja
Tutoril pasang X banner
- X banner memiliki 5 buah tiang, 1 holder, dan 4 buah pengait. Saat membuka tas x banner, pastikan semua rangkaian tersebut ada dan lengkap. Jika ada yang kurang dan itu bagian yang urgent, silahkan laporkan ke seller dan ajukan pengembalian untuk diganti.
- Cara pasang x banner makanan yang pertama adalah mengeluarkan semua part yang ada dalam tas.
- Ambil holder. Pada holder terdapat 5 lubang yang digunakan untuk memasang tiang.
- Pasangkan masing-masing tiang pada lubang holder sampai pas dan tidak jatuh.
- Biasanya pengait sudah melekat pada tiang masing-masing x banner. Jadi kamu bisa membedakan mana kaki bawah, tiang atas, dan penyangga belakang.
- Jika semua tiang sudah terpasang dan x banner sudah bisa berdiri, Langkah selanjutnya adalah memasang banner.
- Desain banner dengan ukuran x banner, agar bisa dipasang dengan baik. Kalau kamu belum tahu ukurannya, tenang aja. Seller percetakan online lautan display pasti bantu kamu kok.
- Banner dengan mata ayam kemudian dikaitkan, mulai atas dahulu bar uke bagian bawah.
Mau buat desain baru untuk x banner? di Lautan Display aja
Setelah memasang banner bagian atas, pasti muncul rasa khawatir begitu melihat bagian bawah. Karena rangka x banner makanan lebih melebar dari pada lebar banner. Tapi jangan khawatir, justru kamu harus menariknya agar sesuai dengan ukuran banner.
Tarik perlahan saja, hingga mata ayam di bagian bawah bisa dikaitkan. Karena posisi x banner yang proporsional adalah sesuai ukuran bannernya.
Gimana-gimana? Makin mudah bukan memasang x banner makanan. Kira-kira besok butuh cara pasang apa lagi nih? Tulis di kolom komentar ya.
Semoga bermanfaat