Cara Membuat Warna Orange

Cara Membuat Warna Orange Yang Bagus Untuk Cat, Coba Yuk!

Cara Membuat Warna Orange – Orange adalah salah satu warna yang dianggap sangat cerah. Warna ini terbentuk dari perpaduan antara merah dan kuning, namun dengan proporsi yang tidak sama. Campuran warna orange dapat diatur dan disesuaikan sesuai kebutuhan.

Jika Anda mempelajari teori dasar warna, Anda dapat menerapkan prinsip tersebut dalam berbagai media untuk memudahkan proses melukis.

Mengutip buku “Panduan Praktis Melukis dengan Cat Akrilik” oleh Tantan Rustandi (2009), warna orange biasanya digunakan untuk mewarnai buah-buahan seperti jeruk, papaya, melon, mangga, dan lain sebagainya.

Warna orange juga efektif ketika digunakan untuk melukis langit saat senja.

Cara Membuat Warna Orange Untuk Cat

Bagaimana cara menciptakan warna orange yang tepat? Berikut ini 3 cara membuat warna orange dan penjelasannya dari Lautan Display. Persiapan yang kamu perlukan:

  • Palet cat atau piring cat
  • Pisau palet
  • Kertas gambar
  • Kuas cat
  • Cat lukis warna merah
  • Cat lukis warna kuning
  • Cat lukis warna hitam
  • Cat lukis warna putih
  • Cat lukis warna orange
Cara Membuat Warna Orange
1. Campurkan Warna Merah dan Kuning

Orange merupakan warna sekunder yang terbentuk dengan menggabungkan dua warna menjadi satu. Dua warna primer yang dibutuhkan untuk menciptakan warna orange adalah merah dan kuning.

Warna primer adalah warna alami yang tidak dapat dihasilkan dengan mencampurkan warna secara sembarangan.

Ada tiga warna yang termasuk dalam kategori primer, yakni warna biru, merah, dan warna kuning. Untuk menciptakan warna orange, Anda perlu menggunakan warna merah dan kuning.

Warna sekunder terbentuk dari perpaduan dua warna primer. Orange termasuk dalam kategori warna sekunder karena terbentuk dari perpaduan warna merah dan kuning. Selain orange, warna sekunder lainnya adalah hijau dan ungu.

Cara Membuat Warna Orange
Cara Membuat Warna Pink

Butuh Cat Untuk Menggambar? Pilih Disini

2. Sesuaikan Proporsi Warna Primer

Anda dapat mendapatkan variasi warna orange dengan menyesuaikan proporsi warna primer. Jika kamu menggabungkan warna merah dan kuning dengan jumlah yang sama, maka hasilnya akan terbentuk cat warna orange murni.

Lain halnya jika kamu menambahkan cat dalam jumlah yang berbeda, misal lebih banyak warna merah daripada kuning. Maka warna orange akan berbeda. Inilah yang disebut dengan corak warna atau variasi warna turunan.

Merah-oranye dan kuning-oranye adalah dua variasi warna yang paling sederhana. Warna-warna ini juga dikenal sebagai warna tersier, karena berada di antara warna primer dan sekunder pada roda warna.

3. Tambahkan Warna Hitam atau Putih

Langkah selanjutnya yang dapat Anda coba adalah menambahkan warna hitam atau putih untuk mengubah intensitas warna orange.

  • Anda dapat membuat nuansa orange yang lebih tua atau lebih muda dengan menambahkan warna putih atau hitam.
  • Apabila anda menginginkan warna orange yang lebih tua, maka gunakan sedikit lebih banyak tambahan warna hitam. Jika warnanya ingin terlihat lebih muda,  tambahkan cat warna putih.
  • Dalam dunia tata rias, warna terang biasanya disebut “tint,” sementara warna gelap disebut “shade.”

Itulah beberapa opsi yang dapat Anda pilih untuk menciptakan campuran warna orange. Dengan memilih salah satu opsi di atas, Anda dapat membuat warna orange yang berasal dari perpaduan warna tertentu untuk melukis.

Cara Membuat Warna Orange

Mau lihat-lihat alat melukis? Cek Yuk

Macam-macam Jenis Warna Yang Perlu Diketahui

Dalam proses pencampuran warna, penting untuk mengenal tabel pencampuran warna terlebih dahulu. Berikut adalah tabel pencampuran warna yang saya kutip dari buku “Panduan Membuat Desain Ilustrasi Busana” oleh Kawan Pustaka.

1. Warna Primer atau Warna Pokok

Warna primer atau warna pokok adalah warna-warna yang tidak dapat dihasilkan dari campuran warna lain. Ketiga warna ini dapat dicampur untuk menciptakan puluhan atau ratusan warna baru.

2. Warna Universal

Hanya ada dua warna yang masuk dalam kategori ini, yaitu warna putih dan warna hitam. Warna hitam terbentuk dari campuran ketiga warna primer dalam bentuk pigmen dengan komposisi tertentu. Sedangkan warna putih dihasilkan dari kombinasi tiga warna primer dalam bentuk cahaya.

3. Warna Sekunder atau Warna Campuran

Warna sekunder terbentuk dari campuran dua warna primer. Contohnya, saat kamu menuangkan cat putih pada cat warna merah, maka hasilnya akan warna cat akan berubah menjadi merah muda.

4. Warna Tersier

Warna tersier adalah hasil campuran dua warna sekunder atau warna tahap ketiga. Biasanya, warna-warna dalam kategori ini memiliki tingkat kecerahan yang lebih rendah. Misalnya kuning kecoklatan, hijau kekuningan, dan warna lainnya.

Bagaimana Cara Mencampurkan Warna?

Ada beberapa teknik pencampuran warna yang perlu Anda ketahui. Berikut adalah teknik-teknik pencampuran warna yang saya kutip dari situs marion.scott.

Campuran Warna Merah dan Biru

Dengan mencampurkan warna merah dan biru, Anda dapat mendapatkan warna ungu. Namun membuat warna ungu yang sempurna cenderung sulit.

Tapi jangan khawatir, ada kok cara membuat ungu yang yang sempurna. Untuk informasi selengkapnya kamu dapat membaca artikel berjudul “cara membuat warna ungu”

Cara Membuat Warna Orange

Baca Juga: Apakah Kanvas Lukis Bisa Dicuci?

Campuran Warna Kuning dan Biru

Campuran warna kuning dan biru menghasilkan warna hijau. Pastikan Anda dapat memperkirakan jumlah warna yang harus dicampur, jangan terlalu banyak.

Campuran Warna Merah dan Kuning

Terakhir, campuran warna merah dan kuning akan menghasilkan warna jingga. Jika Anda menggunakan lebih banyak warna merah daripada kuning, warna jingga yang dihasilkan akan lebih merah.

Sedangkan jika Anda menambahkan lebih banyak warna kuning daripada merah, warna jingga yang dihasilkan akan lebih kekuningan.

Contoh Campuran Warna yang Baik

Berikut adalah contoh-contoh campuran warna yang baik dan populer yang saya kutip dari situs webflow.com.

Peach & Royal Blue

  • Warna royal blue terdiri dari: Merah + Hijau + Biru
  • Warna peach terdiri dari: Merah + Putih + Kuning

Warna Biru Navy dan Pink (Merah Muda)

  • Warna biru navy terdiri dari: Cyan + Magenta + Biru
  • Warna pink terdiri dari: Merah + Putih

Hijau Limau dan Biru Elektrik

  • Warna hijau limau terdiri dari: Biru + Kuning + Putih
  • Warna biru elektrik terdiri dari: Biru + Hitam

Warna Burgundy dan Loreal

  • Warna burgundy terdiri dari: Merah + Magenta + Hitam
  • Warna loreal terdiri dari: Putih + Hijau + Cyan + Merah

Warna Bunga Lavender dan Baby Blue (Biru Muda)

  • Warna bunga lavender terdiri dari: Ungu + Putih
  • Warna baby blue terdiri dari: Biru + Putih

Itulah informasi cara membuat warna orange untuk melukis. Kamu dapat membuat warna ini dengan cat akrilik primer atau cat lainnya.

Semoga penjelasan di atas dapat membantu Anda dalam membuat campuran warna orange yang sesuai dengan kebutuhan melukis Anda. Selamat mencoba!

Shopping cart

0
image/svg+xml

No products in the cart.

Continue Shopping