Cara Membuat Poster Sendiri - Lautan Display

Cara Membuat Poster Sendiri dan Daftar Aplikasi Editingnya  

Cara Membuat Poster Sendiri  – Membuat poster sendiri kini semakin mudah berkat adanya aplikasi desain yang dapat diakses oleh siapa saja. Kamu tidak perlu menjadi ahli desain grafis untuk membuat poster yang keren dan profesional. 

Dengan mengikuti langkah-langkah yang tepat dan memanfaatkan aplikasi desain yang tersedia, kamu bisa membuat poster untuk tugas, promosi, acara, atau apapun dengan hasil yang cukup bagus. 

Silahkan pilih salah satu aplikasi editing yang akan Lautan Display bagikan di bawah ini. Supaya kamu tidak kesulitan, pilih aplikasi yang menurutmu paling mudah digunakan dan tidak memerlukan pembelajaran yang khusus. 

Simak langkah-langkah cara membuat poster sendiri dan apa saja rekomendasi aplikasi editing yang dapat kamu gunakan.  

Langkah-langkah Cara Membuat Poster Sendiri  

Biasanya sebelum melakukan desain awal, kamu harus membuat konsep atau temanya dulu. Tujuannya agar kamu tidak bingung harus mencari referensi gambar yang seperti apa, misalnya poster “jangan bully” 

Mengetahui harus membuat apa dengan tema apa, akan mempermudah pembuatan poster. Selanjutnya buka pinterest, cari poster yang ingin kamu buat temanya. Setelah itu buat desain baru dengan contoh konsep desain yang telah kamu temukan.

Cara Membuat Poster Sendiri Yang Bagus - Lautan Display
Sumber Gambar: Canva

Langkah berikutnya, ikuti petunjuk berikut: 

1. Pilih Ukuran dan Format Poster  

Tentukan ukuran poster sejak awal agar kamu bisa membuat desain yang proporsional. Beberapa ukuran poster umum adalah:  

  • A3 (29,7 x 42 cm)  
  • A4 (21 x 29,7 cm)
  • A5 (14,8 x 21 cm) 

Saat membuat ukuran, biasanya ada dua pilihan format: cm dan px atau pixel. Kedua format ini berbeda dari segi penggunaannya loh. Gambar yang akan dicetak atau diprint sebaiknya menggunakan satuan cm, sedangkan untuk unggahan online pakai satuan pixel. 

Jika gambar akan diposting di feed instagram atau story, pilihlah ukuran yang pas sesuai formatnya, jangan sampai salah ukuran.

Baca Juga: 4 Format file atau gambar cetak yang perlu kamu tahu

2. Kumpulkan Bahan Desain  

Siapkan elemen-elemen yang akan digunakan dalam poster, seperti:  

  • Foto atau ilustrasi: Gambar produk, gambar pendukung, atau background.  
  • Logo atau ikon: Jika poster berhubungan dengan suatu merek, pastikan logo disertakan.  
  • Teks dan tagline: Buat kalimat yang singkat, jelas, dan menarik.  

Menggunakan elemen visual yang berkualitas akan membuat poster terlihat lebih profesional. Jika butuh gambar gratis dan legal, kamu bisa mencarinya di platform seperti Unsplash atau Pexels.  

2. Mulai Desain Poster 

Buka aplikasi atau platform desain pilihanmu dan buat kanvas dengan ukuran yang sudah ditentukan. Mulailah menata elemen-elemen seperti gambar, teks, dan warna sesuai konsep yang sudah ditentukan.  

Tips agar desain lebih rapi:  

  • Gunakan grid atau garis panduan untuk menempatkan elemen dengan simetris.  
  • Pilih kombinasi warna yang serasi agar poster enak dilihat.  
  • Gunakan font yang jelas dan mudah dibaca. Untuk judul, pilih font tebal, sementara untuk teks deskripsi bisa menggunakan font lebih ringan.  
5. Review dan Revisi Desain 

Setelah selesai mendesain, jangan lupa untuk mengecek ulang. Pastikan tidak ada kesalahan pengetikan atau elemen yang tidak sejajar. Jika memungkinkan, mintalah pendapat orang lain untuk memberikan masukan.  

Simpan desain dalam format yang sesuai, seperti PDF atau JPEG. Jika ingin mencetak, pastikan resolusi gambar minimal 150 DPI agar hasil cetakan tajam dan tidak pecah. Kamu bisa mencetak sendiri atau menggunakan jasa percetakan untuk hasil terbaik.

Baca Juga: Cetak Flyer Bandung, Harus Menyiapkan Apa Saja?

Bikin Poster Bisa Pakai Aplikasi Apa Saja?  

Ada banyak aplikasi editing yang bisa kamu gunakan untuk membuat poster, baik di laptop maupun smartphone. Berikut adalah beberapa rekomendasi aplikasi yang populer dan mudah digunakan.  

Cara Membuat Poster Sendiri Dengan Aplikasi - Lautan Display
1. Canva
  • Platform: Desktop & Mobile  
  • Kelebihan:  Tersedia banyak template siap pakai; Mudah digunakan untuk pemula; Tersedia versi gratis dengan fitur dasar.  

Canva adalah aplikasi desain populer yang sangat user-friendly. Kamu bisa memilih template poster, lalu mengganti teks dan gambar sesuai kebutuhan. Versi gratisnya sudah cukup untuk membuat poster sederhana, sementara versi berbayar menawarkan lebih banyak pilihan elemen dan template.  

2. Adobe Spark (Adobe Express)  
  • Platform: Desktop & Mobile  
  • Kelebihan:  Terintegrasi dengan ekosistem Adobe; Mudah digunakan untuk membuat desain cepat.  Mendukung format konten untuk media sosial.  

Adobe Express menyediakan berbagai template poster dan elemen desain yang mudah dikustomisasi. Aplikasi ini cocok untuk kamu yang ingin membuat poster dengan cepat dan langsung mempublikasikannya di media sosial.  

3. CorelDRAW  
  • Platform: Desktop (Windows)  
  • Kelebihan: Memiliki fitur profesional untuk desain grafis; Cocok untuk desain yang lebih kompleks; Mendukung berbagai format file cetak.  

CorelDRAW adalah aplikasi desain profesional yang banyak digunakan oleh percetakan. Jika kamu ingin membuat poster dengan elemen vektor dan layout yang rumit, CorelDRAW adalah pilihan tepat.  

Baca Juga: Format Warna Untuk Cetak Banner atau Gambar Dicetak, Apa Saja?

 4. Adobe Illustrator  
  • Platform: Desktop (Windows & Mac)  
  • Kelebihan: Fitur lengkap untuk desain vektor; Digunakan oleh desainer profesional; Cocok untuk membuat poster berkualitas tinggi.  

Adobe Illustrator merupakan salah satu aplikasi terbaik untuk membuat poster dengan detail tinggi. Aplikasi ini memungkinkan kamu membuat ilustrasi dan elemen vektor yang tajam, sehingga cocok untuk desain cetak.  

5. Photoshop  
  • Platform: Desktop (Windows & Mac)  
  • Kelebihan: Cocok untuk mengedit foto dan membuat desain kreatif; Banyak tutorial tersedia; Mendukung format cetak dan digital.  

Jika kamu ingin membuat poster dengan banyak elemen fotografi, Photoshop adalah pilihan yang tepat. Meskipun terlihat rumit, ada banyak tutorial online yang bisa membantu kamu menguasainya.  

6. PicsArt 
  • Platform: Mobile  
  • Kelebihan: Mudah digunakan di smartphone; Banyak efek dan filter foto; Mendukung kolase dan teks kreatif.  

PicsArt adalah aplikasi edit foto dan desain yang mudah digunakan di smartphone. Kamu bisa membuat poster sederhana dengan menambahkan teks, stiker, dan efek pada gambar.  

Baca Juga: Cetak Banner Online Bandung Bisa Langsung Jadi

Terlalu Sulit? Jangan Ragu Pakai Jasa Desain

Membuat poster sendiri sebenarnya tidak sulit, asalkan kamu mengikuti langkah-langkah yang tepat dan menggunakan aplikasi yang sesuai. Dengan perencanaan yang matang, poster buatanmu bisa terlihat profesional dan menarik.  

Mau Buat & Cetak Poster? Yuk disini

Dari banyaknya aplikasi yang ada, pilih aplikasi yang sesuai dengan kebutuhan dan tingkat keahlianmu agar proses pembuatan poster berjalan lancar. 

Jika dalam prosesnya kamu merasa ini terlalu sulit, jangan ragu menggunakan bantuan jasa desain. Hanya dengan 25-35rb saja, kamu sudah bisa mendapatkan satu buah desain poster yang sesuai keinginan. Di mana bisa mendapatkannya? 

Di percetakan online Lautan Display cabang Tangsel dan Bandung, kami menyediakan layanan jasa desain untuk banner, menu, poster, dan lainnya. Harganya cukup terjangkau sehingga banyak pelanggan yang kurang paham teknologi bisa terbantu. 

Jika kamu merasa memerlukan bantuan untuk membuatnya, jangan ragu untuk bertanya lebih dulu kepada tim desain kami di Whatsapp. Silahkan klik tombol “tanya admin” yang ada di halaman ini supaya diskusinya jadi lebih mudah. 

Yuk coba dulu, kalau oke baru lanjutkan.  Lautan Display #PamerinBisnismu

Reference:

9 Best Poster Making Software In 2024

Cetak art paper dan art carton ukuran A3 dan A4 untuk poster

Shopping cart

0
image/svg+xml

No products in the cart.

Continue Shopping